Tuesday, June 28, 2011

Aldebaran Ahmad Pradipta

Aldebaran (α Tau, α Tauri, Alpha Tauri) adalah bintang paling terang dalam rasi Taurus dan salah satu bintang paling terang dalam langit malam. Aldebaran merupakan bintang yang paling mudah ditemukan di langit, dengan diameter 44.2 kali lebih besar dari diameter Matahari. Nama Aldebaran berasal dari bahasa Arab yang berarti "pengikut", karena bintang ini terlihat mengikuti Pleiades di langit. Karena lokasinya berada di kepala Taurus, bintang ini dijuluki sebagai Bull's Eye. (wikipedia)

Aḥmad (bahasa Arab: أحمد, transliterasi Ahmad, Ahmed), adalah sebuah nama dalam bahasa Arab yang berarti "sangat terpuji". Kata ini berasal dari akar kata trikonsonantal H-M-D ("puji"), arti implikasinya ialah "seseorang yang selalu berterima-kasih kepada Tuhan". Ahmad adalah nama lain dari Muhammad, salah seorang nabi dalam agama Islam. (Wikipedia)

Sedangkan Pradipta berasal dari bahasa sansekerta yang dapat diartikan "yang bercahaya"

Ketika ketiga nama-nama tersebut digabungkan maka dapat diartikan "Pengikut Nabi Muhammad yang bercahaya". itulah nama anak saya yang lahir pada tanggal 28 April 2011, seorang anak yang dititipkan oleh Allah SWT kepada kami untuk dijaga sebaik-baiknya.

Aldebaran Ahmad Pradipta dilahirkan dengan berat badan yang standar 2.6 Kg dengan panjang 49 cm. dalam kondisi yang sangat sehat dengan proses kelahirannya yang normal.

Dalam jangka waktu dua bulan Dede Al (itu yang biasa saya dan istri panggil ke dia) beratnya telah mencapai 5,6 kg, semakin hari dede al semakin terlihat tampan, banyak doa yang kami berikan agar kami dapat membesarkannya dengan baik sehingga menjadi sosok manusia yang baik pula.. Amien



No comments: